Bupati Bener Meriah Hadiri Sertijab Danyonif 114/SM

Bupati Bener Meriah Hadiri Sertijab Danyonif 114/SM | REDELONG : Bupati Kabupaten Bener Meriah Ahmadi, SE beserta unsur Forkopimda dan para pejabat perangkat daerah menghadiri acara serah terima jabatan Komandan Batalyon 114 Satria Musara, Selasa (10/10) di Mako Batalyon 114/SM.

Acara sertijab Komandan Batalyon 114/SM itu dipimpin langsung oleh Komandan Korem (Danrem) 011/Lilawangsa Kolonel (INF) Agus Firman Yusmono.. sertijab Danyonif 114/SM dari pejabat lama Letkol (INF) Hendry Widodo kepada Letkol (INF) Mulyadi,ST.

Turut hadir dalam kegiatan sertijab Danyonif 114/SM itu Unsur Forkopimda Kabupaten Bener Meriah, Sekda Bener Meriah Drs. Ismarissiska, MM, Asisten Ekonomi Pembangunan Abd. Muis, ST, para kepala SKPK Bener Meriah, sejumlah pimpinan Bank, Ketua TP-PKK Kabupaten Bener Meriah Nurhasanah, Ketua serta anggota Persit,Ketua serta anggota Bhayangkari, sejumlah Ormas Bener Meriah, dan perwakilan Bupati Aceh Tengah.

Bupati Bener Meriah Hadiri Sertijab Danyonif 114
Bupati Bener Meriah Hadiri Sertijab Danyonif 114

Usai gelaran sertijab, Bupati Ahmadi, SE dalam acara lepas sambut yang di gelar di Mako Batalyon 114/SM menyerahkan cinderamata kepada Danyonif 114/SM yang lama Letkol (INF) Hendry Widodo. Bupati mengucapkan terimakasihnya kepada Hendry atas dedikasinya selama bertugas di Kabupaten Bener Meriah, dan mengucapkan selamat datang dan selamat bertugas di Kabupaten Bener Meriah kepada Danyonif 114/SM yang baru Letkol (INF) Mulyadi, ST.

Sebelumnya dalam upacara Sertijab Danyonif 114/SM, Komandan Korem 011/LW dalam amanatnya menyampaikan, rotasi jabatan dan pergantian pimpinan dalam ruang lingkup TNI AD merupakan hal yang wajar dan biasa dilakukan dimana pergeseran pucuk pimpinan diligkungan militer, tentunya sudah berdasarkan penilaian yang obyektif dan sestematis sehingga alih tugas dilaksanakan berdasarkan kebutuhan yang sangat diperlukan untuk kemajuan organisasi TNI AD secara menyeluruh,

Danrem juga mengatakan kegiatan Sertijab komandan batalyon 114/SM yang dilakukan tersebut adalah merupakan salah satu upaya dalam rangka melakukan pembinaan karir bagi perwira yang telah layak dan pantas mendapat jabatan yang lebih baik, sekaligus untuk memantafkan kembali struktur organisasi TNI AD khusunya diwilayah jajaran Korem 011/LW.

Dalam amanatnya Danrem 011/LW menegaskan, dalam rangka untuk memajukan kesatuan kususnya satuan tempur dibutuhkan seorang pemimpin yang tangguh dan berwawasan luas, sehingga dalam perjalanan kepemimpinan akan mampu membawa kesatuan Batalyon 114/SM kearah yang lebih baik, maju tanpa ada pelanggaran dan berkualitas.

“Perlu kita sadari sebagai seorang pemimpin harus memiliki kemampuan intelektual yang tinggi dan etos kerja yang baik, karena akan menjadi panutan bagi prajurit bawahan yang dipimpinnya. Oleh sebab itu, pemimpin diperlukan kematangan sikap, pola pikir, pola tindak serta kemampuan untuk melakukan komunikasi interaktif secara gelobal dalam melakukan intensitas kegiatan untuk mengobtimalkan seluruh tugas pokok yang diberikan. Yakinlah apabila seluruh prajurit yang ada di satuan ini mampu mensinergikan segenap kemampuan dan kekuatan yang ada, maka kredibilitas Batalyinf 114/SM akan lebih solit, kokoh, tangguh, proposional dan professional dalam setiap mengemban tugas kedepan yang semakin berat dan komplek. Oleh karena itu saya mengharapkan dengan pelaksanaan serah terima jabatan ini dijadikan wahana untuk melakukan introspeksi dan evaluasi bagi seluruh prajurit dan keluarga besar Batalyonif 114/SM, dimana apa yang telah dilakukan oleh pejabat terdahulu hendaknya dapat dijadikan barometer untuk melakukan pembenahan dan perubahan demi meningkatkan eksistensi kualitas prajurit sebagai abdi Negara dan abdi masyarakat dimasa yang akan datang.” kata Danrem 011/LW Kolonel (INF) Agus Firman Yusmono.(Humas Setdakab Bener Meriah)



Mau support lewat mana?

Terbantu dengan artikel ini? Ayo balas dengan Support Kami. Tekan tombol merah!
© TANOH GAYO. All rights reserved. Developed by Saifullah.id

Iklan

Close x